Cara Bersihkan Mesin Mobil Dan Radiator

Radiator merupakan salah satu komponen mobil yang sangat penting. Fungsi utamanya adalah menjaga suhu mesin supaya tetap stabil alias tidak terlalu panas. Terlebih lagi jika mesin dipacu dalam performa maksimal. Pentingnya radiator sebagai salah satu komponen mobil membuat Anda harus menggantinya secara tepat. Nah, berikut ini adalah tips yang dapat diterapkan.

Membuka Radiator

Langkah pertama adalah membuka tutup radiator. Hati-hati, kondisi mesin harus dalam keadaan mati dan dingin. Ada resiko berbahaya jika membuka dan mengganti air radiator jika mesin masih dalam kondisi menyala.

Cara Membersihkan Mesin Mobil (https://hondaoutsidejava.co.id/info-terkini/ingin-servis-dan-bersihkan-ruang-mesin-mobil-ini-tips-dari-b)

Menguras Air Radiator Lama

Biarkan air radiator mengalir sampai habis. Cek dengan teliti, sekaligus dengan membersihkan sisa-sisa air atau barangkali ada kotoran atau kerak yang melekat dalam wadah.

Menutup Baut Bawah

Jika sudah memastikan semua air terkuras habis, jangan lupa menutup baut bawahnya. Anda harus memastikan tidak akan ada sisa yang menetes dari radioator. Selain itu, cek apakah baut tersebut masih kendur atau sudah kencang.

Mengisi Radiator Coolant

Anda dapat mengisi dengan radiator coolant yang direkomendasikan. Cairan ini akan bermanfaat untuk menghindari korosi sekaligus menyerap panas dari mesin. Sebaiknya, Anda juga mengecek tangki cadangan radiator. Periksa apakah ada sisa kotoran karena dapat menghambat sirkulasi air.

Cek Cara Kredit Mobil Brio

Pengecekan Terakhir

Langkah terakhir adalah pengecekan semua detail radiator. Anda harus memastikan bahwa semua sudah ditutup dengan benar. Periksa dengan baik jangan sampai terlewatkan. Selain itu, Anda tidak perlu terburu-buru selama mengganti dan mengisi air radiator mobil.

Merasa masih ragu jika mengganti air radiator? Ya, tidak ada jalan lain sih kecuali dengan membawanya ke bengkel. Sebenarnya, mengganti air radiator merupakan langkah yang paling dasar dan seharusnya dipahami oleh setiap pemilik mobil.

Ada banyak manfaat yang akan Anda rasakan sendiri jika rutin mengganti air radiator. Performa mesin akan terjaga dengan baik. Selain itu, Anda juga tidak akan direpotkan oleh berbagai masalah yang terjadi sewaktu mengendarai mobil dalam kondisi mesin yang harus dipacu secara maksimal.